Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Bapak/Ibu yang telah menjadi donator PPPA. PPPA atau Program Pembibitan Penghafal Alquran, adalah salah satu program unggulan dari Wisatahati. PPPA ini menjadi laboratorium sedekahnya Wisatahati bagi seluruh keluarga besar Wisatahati. Hanya dengan menyisihkan Rp.20.000,- per bulan, donator PPPA sudah membantu niat mulia untuk mencetak ribuan penghafal al Quran baru melalui pendidikan gratis bagi kaum dhuafa di Ponpes Daarul Qur’an Wisatahati. Melalui pondok ini, setiap tahunnya, Insya Allah diaudisi 70 santri, dari seluruh daerah di tanah air, untuk dididik menjadi penghafal al Quran selama 5 (lima) tahun. Dan Insya Allah, Daarul Quran, dengan bantuan sahabat-sahabat donator PPPA, akan terus memperbanyak sentra-sentra penghafal al Quran di tanah air. Dan di pondok ini, para santri akan juga dibekali dengan ilmu dan wawasan lain, selain juga menempuh pendidikan formal tingkat SLTP dan SMU.
Salam dari Ustadz Yusuf Mansur, "Semoga semua Donatur PPPA berada dalam keadaan sehat, saya do'akan untuk semua Donatur PPPA. Mudah-Mudahan Allah senantiasa memberikan rizki, kesehatan, dan disampaikan segala hajatnya, Amin"
Program Pembibitan Penghafal Al Qur’an yang diselenggarakan oleh Ponpes Darul Qur’an. Setiap tahunnya lewat PPPA ini, minimal 70 santri, akan dididik selama 5 (lima) tahun untuk menjadi penghafal Al Qur’an. Hanyai dengan hanya menyisihkan Rp. 20.000/ bulan* Bapak/Ibu sudah ikut ambil bagian dalam program ini.
Jumat, 24 April 2009
Tahajud benar-benar barokah
pagi hari tgl 04 desember 2006 saya sangat malas untuk pergi kerja seperti biasanya. Hp di silent mode, karena tidak ingin terganggu apapun. saya sedang dirundung kebingungan karena telah menggunakan uang kantor, dan atasan saya menanyakan uang tersebut. ampuuun saya merasa gelap, dan akhirnya saya tidak masuk kerja. seharian saya kebingungan di rumah. saya tidak tahu harus berbuat apa. akhirnya tengah malam saya putuskan untuk mengadu pada penguasa alam ini,saya tundukkan,sujudkan kening serendah-rendahnya untuk mengharap ridho-NYA, saya pasrahkan segalanya pada penguasa kerajaan langit dan bumi ini. 05 des 06, saya pasrah berangkat kerja dengan bulat tekad saya akan katakan sesungguhnya, dibenak saya saat itu saya akan dipecat tapi saya pasrah. tapi apa yang terjadi???? Alloh memang maha besar, atasan saya hanya terdiam ketika mendengar pengakuan saya, namun akirnya beliau langsung memberikan solusi yang sungguh bijaksana. Tahajud memang berkah
Pengirim : khansa_djatnika
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
sedekah Dahsyat
BalasHapusSaya bekeja sebagai sales perusahaan mesin printing.Harga mesian yang relatif mahal membuat sebagian konsumen berfikir ulang untuk membeli. Selama berbulan-bulan saya belum bisa memenuhi target, pada suatu hari saya menerima surat peringatan ( SP ), yang intinya, jika saya tidak jualan ya harus keluar.beberapa hari kemudian saya mendapatkan hadiah sebuah buku Ust. Yusuf Mansyur tentang sedekah, setelah saya baca dan amalkan, ternyata dahsyat BRO!!!
ada konsume yang menelpon saya dan akhirnya DEAL order,,, Subhanallah....akhirnya saya tidak jadi di pecat...sampai akhirnya saya keluar dengan sendirinya....