Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Bapak/Ibu yang telah menjadi donator PPPA. PPPA atau Program Pembibitan Penghafal Alquran, adalah salah satu program unggulan dari Wisatahati. PPPA ini menjadi laboratorium sedekahnya Wisatahati bagi seluruh keluarga besar Wisatahati. Hanya dengan menyisihkan Rp.20.000,- per bulan, donator PPPA sudah membantu niat mulia untuk mencetak ribuan penghafal al Quran baru melalui pendidikan gratis bagi kaum dhuafa di Ponpes Daarul Qur’an Wisatahati. Melalui pondok ini, setiap tahunnya, Insya Allah diaudisi 70 santri, dari seluruh daerah di tanah air, untuk dididik menjadi penghafal al Quran selama 5 (lima) tahun. Dan Insya Allah, Daarul Quran, dengan bantuan sahabat-sahabat donator PPPA, akan terus memperbanyak sentra-sentra penghafal al Quran di tanah air. Dan di pondok ini, para santri akan juga dibekali dengan ilmu dan wawasan lain, selain juga menempuh pendidikan formal tingkat SLTP dan SMU.
Salam dari Ustadz Yusuf Mansur, "Semoga semua Donatur PPPA berada dalam keadaan sehat, saya do'akan untuk semua Donatur PPPA. Mudah-Mudahan Allah senantiasa memberikan rizki, kesehatan, dan disampaikan segala hajatnya, Amin"
Program Pembibitan Penghafal Al Qur’an yang diselenggarakan oleh Ponpes Darul Qur’an. Setiap tahunnya lewat PPPA ini, minimal 70 santri, akan dididik selama 5 (lima) tahun untuk menjadi penghafal Al Qur’an. Hanyai dengan hanya menyisihkan Rp. 20.000/ bulan* Bapak/Ibu sudah ikut ambil bagian dalam program ini.
Jumat, 24 April 2009
Karena sholat malam selama 41 hari , saya mendapat pekerjaan
Selulus kuliah, dengan bersemangat saya mulai mengirimkan lamaran ke berbagai iklan lowongan kerja di koran. Saya terlalu Percaya Diri untuk segera bisa diterima bekerja, karena jurusan saya yaitu akuntansi banyak dibutuhkan dimana saja, apalagi dengan nilai yang bagus dan lulusan PTN favorit. Tetapi ternyata saya malah menganggur sampai hampir 2 tahun. Saat itu saya sadar, bahwa persaingan dalam dunia kerja sangat sulit. Untunglah ada teman yang menyuruh saya untuk salat malam,sebelumnya saya tidak pernah melakukannya. Saya bangun jam 1 malam, shalat taubat 2 rakaat, shalat tahajud 2 rakaat, shalat hajat 4 rakaat, shalat istikharah 2 rakaat. setelah itu membaca wirid2 yang dianjurkan untuk mendatangkan rejeki dan berdoa dg sungguh2. Waktu itu sekitar tahun 2000.Selama 41 hari saya berusaha istiqomah.Dan pada hari ke 41 saya ke rumah teman, disana ada koran yang memuat lowongan pekerjaan, besoknya saya langsung melamar dan minggu depan saya sudah dipanggil untuk bekerja tanpa proses yang sulit, cukup sekali wawancara saja. Alhamdulillah. Semoga pengalaman ini bisa berguna bagi anda semua. Percayalah Allah pasti akan membantu kita kalau kita bersungguh-sungguh (Dari Indah di Banyuwangi, HP 085236359643)
Pengirim : (Indah)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Alhamdulillah. selamat yaa, sy jg Insya Alloh sedang istiqomahh menjalankan dhuha dan tahajud. sy ingin memiliki anak. sy sudah menikah tp Alloh belum memberikannya. tak apa karena Alloh Maha Tau, mgkn belum memepercayai sy. tp sy yakin suatu hari Alloh akan mengkaruniakan anak untuk sy. amin
BalasHapusass.wr wb.
BalasHapusalhamdulillah. semoga senatiasa memperoleh curahan rahmatnya
thnx indah......hal yg mudah tp sulit plaxanaan nya kl males itu menggoda......sekali lg tanhx sist.....berkah buat km....smg saiya jg berhasil..thnx udh ngingetin n berbagi.....
BalasHapussy jg setiap malamx mlaksanakan sholat tahajud dan alhamdulillah terxta membuat sy sllu percaya diri,dimudahkan dlm sgala urusan dan yg trpnting,sy menjadi tambah semangat utk beribadah
BalasHapusmashaAllah
BalasHapusSubhanalloh.Semoga Saya bisa istiqomah tahajud gan.amin
BalasHapus